Nanah Pada Gusi, Apakah Berbahaya ?

Ada satu kondisi pada daerah gusi yang disebut sebagai abses gigi. Kondisi ini merupakan kondisi gusi yang bernanah. Yang membuat abses gigi berbahaya adalah penyakit ini tidak dapat sembuh dengan sendirinya sehingga kalian membutuhkan penanganan khusus dari tim medis. Biasanya tim medis akan menggunakan antibiotik serta membuat kanal ke bagian akar gigi dan mencabut gigi yang sudah terinfeksi.

Nanah sendiri merupakan cairan kental yang didalamnya terkandung jaringan mati, sel, dan juga bakteri. Biasanya nanah memiliki warna hijau, kuning, cokelat, dan juga cokelat kemerahan. Sebenarnya nanah adalah reaksi tubuh untuk melawan bakteri dan merupakan hal yang wajar.

Penyebab munculnya nanah pada gusi adalah serangan bakteri dimana pada fase awal, gusi akan terasa sakit dan berdenyut. Terkadang infeksi ini terjadi karena kebersihan mulut yang tidak dijaga dengan baik. Gigi yang berlubang sangat mudah terserang bakteri sehingga dapat meningkatkan resiko munculnya nanah pada gusi.

Sayangnya kalian tidak bisa membersihkan nanah tersebut tanpa melalui tindakan medis, pasalnya untuk mengeluarkan nanah hingga bersih, tim medis perlu membuat lubang kecil agar nanah dapat mengalir keluar dengan sempurna. Selain itu kantong nanah pada gusi juga perlu dibersihkan secara total agar bakteri dan sel mati dapat mati sepenuhnya.

Tim medis juga akan memberikan antibiotik oral yang harus dikonsumsi selama beberapa hari secara rutin agar sisa-sisa bakteri dapat mati dengan sempurna. Jika dalam beberapa hari abses gigi masih belum sembuh, kalian harus melakukan konsultasi lanjutan ke dokter.