Mungkin masyarakat awam hanya mengenal jamur tiram sebagai camilan ataupun jajanan ringan saja. Padahal jamur ini memiliki segudang manfaat yang luar biasa jika dikonsumsi secara rutin.
Jamur ini sangat mudah ditemukan di pasaran, harganya juga cukup murah, tapi jangan tertipu karena harganya yang murah, jamur tiram memiliki kandungan beta glucan, vitamin B, mineral, kalium dan karbohidrat yang cukup tinggi. Jamur ini juga bebas lemak, rendah kalori, serta bebas kolestrol.
Jamur tiram juga sangat efektif untuk menangkal radikal bebas. Kandungan antioksidan yang ada pada jamur tiram dapat menekan resiko gangguan jantung dan kanker.
Selain itu jamur ini juga sangat baik untuk kesehatan jantung. Kandungan beta glucan yang ada pada jamur tiram dapat mengendalikan kadar kolestrol. Selain itu kandungan kalium pada jamur tiram juga asngat baik untuk menjaga kesehatan otot dan syaraf.
Siapa yang sangka jika jamur tiram sangat baik untuk mencegah diabetes ? Beta glucan yang ada pada jamur tiram dapat menekan gula darah sehingga dapat mengurangi resiko terkena diabetes, sedangkan vitamin B yang ada pada jamur tiram sangat baik untuk menjaga sistem pencernaan dan kesehatan kulit.
Meski mengandung banyak manfaat, namun kita tetap perlu memperhatikan kebersihan jamur tiram. Jangan mencoba untuk mengkonsumsi jamur tiram yang ditemukan di alam liar karena dapat menyebabkan keracunan.